Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK tahun 2024
BERITA SEMARAK, MUKOMUKO – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Birokrasi dan Reformasi atau Kemenpan-RB telah menyetujui 1000 formasi untuk penerimaan CASN dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu tahun 2024.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian, Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mukomuko, Wawan Santoni, S.Hut., M. Si. Kata dia, jumlah formasi itu telah disampaikan ke Kemenpan-RB.
BACA JUGA : Wow.! 4127 KPM di Mukomuko Telah Menikmati Kebijakan Pemerintah
BACA JUGA : Kepala BKD Mukomuko Ungkap, SK PPPK Bisa Diajukan ke Bank
“Rinciannya adalah, 150 untuk kuota penerimaan CPNS dan sisanya pengadaan PPPK. Iya, didominasi formasi guru dan tenaga teknis,” kata Kepala BKPSDM Mukomuko, pekan lalu.
Lebih jauh Kepala BKPSDM Mukomuko mengungkapkan, untuk pengadaan formasi guru jumlahnya sebanyak 400 orang. Kemudian, tenaga teknis 375 orang dengan ketetapan 75 formasi CPNS dan 300 orang untuk PPPK.
BACA JUGA : BKSDA Respon Keluhan Warga Mukomuko
‘’Lalu formasi kesehatan dengan jumlah 75 formasi kesehatan untuk CPNS dan 150 orang untuk formasi PPPK,’’ terangnya.
Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan, Pengembangan SDM dan Pembinaan ASN BKPSDM, Niko Hafri, SH., MH mengungkapkan, terkait pelaksanaannya, pihaknya sedang menunggu petunjuk teknis dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).
BACA JUGA : Wakil Bupati Mukomuko Sebut, 4 Langkah Penanganan DBD
BACA JUGA : Ini Penjelasan Disperindagkop dan UKM Mukomuko yang Belum Terapkan Pembelian Gas LPG 3 Kg Pakai KTP
‘’Kalau (pelaksanaannya) kami menunggu instruksi dan petunjuk teknis dari BKN.”pungkasnya. (**).